Kecerdasan Tantangan part#3
Melatih kecerdasan hari ke 8
Hari ini saya dan paksu sepakat untuk belanja bulanan setelah paksu pulang kerja. Selepas paksu pulang kerja, kami bersiap-siap untuk berangkat ke salah satu supermarket di daerah Cakung, Jakarta Timur. Alhamdulillah jalanan sungguh bersahabat dan perjalanan pun tidak terlalu lama, mengingat lokasi yang dituju cukup jauh dari rumah.
Sesampainya di supermarket, saya meminta Waldan untuk mengambil barang-barang yang ia butuhkan selama sebulan kedepan, Kira-kira apa aja yaaa yang akan dia ambil.
👦: Ma..sampe abang abis..sampai di mana ma?
👩: 3 rak dari sini belok kanan..raknya ada di tengah, cari aja sampo abang di deretan situ
Waldan berlari menuju rak yang saya beri petunjuk barusan. Setelah beberapa kebutuhannya terpenuhi, ia pun tak lupa untuk memenuhi kebutuhan perutnya, tapi klo yang ini dia gak perlu bertanya sama saya, karena dia sudah hafal letak display makanan. Waldan mengambil beberapa item makanan dan saya pun bisa nyengir sambil bengong liat makanan yang dibawanya dalam jumlah banyak. Tapi setidaknya kamu sudah bisa melakukan tantangan kali ini yaitu membeli barang untuk kebutuhanmu sendiri
#tantangan_hari_ke8
#kelasbunsayiip3
#game_level_3
#kami_bisa
Komentar
Posting Komentar